Senin, 27 Desember 2010

#loveindonesia , HATE MALAYSIA , Indonesians , dan Malaysians TT di Twitter

Share

Entah siapa yang pertama kali membuat perang "trending topic" di Twitter pertama kali. Sekitar pukul 15.00 tadi, nampak "HATE MALAYSIA" menjadi trending topic. Ini disebabkan karena supporter Malaysia yang menggunakan Laser untuk mengganggu pemain Indonesia pada laga AFF 2010 di Bukit Jalil, Malaysia. Laser itu juga sempat diprotes oleh Penjaga Gawang Indonesia, Markus Horizon, ke wasit pertandingan karena dianggap mengganggu.

Kemudian karena banyak yang "menyesalkan" Trending Topic dari Indonesia yang banyak mengganggap kurang baik di Dunia ini, akhirnya banyak yang mau menggantinya dengan #loveindonesia. Meski begitu, twit untuk "HATE MALAYSIA" tetap ada di Twitter dan hingga pukul 21.00 bertahan di posisi ke-3 untuk "HATE MALAYSIA" dan "#loveindonesia" berada di posisi pertama. Seakan akan memiliki "suara yang berbeda namun hati tetap sama", munculah lagi Trending Topic dari Indonesia lagi, yaitu "Indonesians" yang berada di posisi ke-5. Malaysia pun tak mau kalah, Malaysia membuat Trending Topic di Twitter dengan query "Malaysians" yang hingga pukul 21.00 bertahan di posisi ke-8. Banyak rakyat Indonesia yang "protes" karena seakan-akan ikut-ikutan Trending Topic sebelumnya, yaitu "Indonesians".

Perjuangan para "tweeps" (sebutan orang-orang untuk pengguna twitter) cukup patut diacungi jempol, meski sempat "menyinggung" sesuatu yang kurang layak, tetapi ini semua untuk membuat jiwa nasionalisme yang harus bangkit kembali, dan untuk memperkenalkan Indonesia dimata dunia. Mudah-mudahan Timnas Indonesia bisa melihat usaha masyarakat yang membela Indonesia mati-matian, semoga Timnas bisa membuat Indonesia juara di AFF 2010.

0 comments:

Posting Komentar

Telenesia9 MMX