Senin, 12 Juli 2010

Apple Ikut Sukseskan Windows 7

Share

Jakarta - Sistem operasi Microsoft, Windows 7 bisa dibilang cukup sukses di pasaran jika dibandingkan dengan pendahulunya, Vista. Tapi tahukah Anda, bahwa Apple ternyata turut berperan di balik kesuksesan produk yang telah terjual lebih dari 150 juta kopi tersebut.

Akhir Juni lalu, Microsoft mengumumkan telah sukses menjual 150 juta kopi Windows 7. Ini merupakan pertumbuhan tercepat dalam sejarah penjualan perusahaan milik miliuner Bill Gates itu.

Salah satu faktor penentu kesuksesan Windows 7 adalah ketersediaan aplikasi yang kompatibel dengan sistem operasi tersebut. Embarcadero Technologies melaporkan lebih dari setengah pengembang aplikasi telah dan sedang mengembangkan aplikasi untuk Windows 7. Sampai tahun depan, jumlah pengembang yang membuat aplikasi untuk Windows 7 diprediksi akan mendekati angka 80%.

Ironisnya, Apple yang selama ini dikenal sebagai seteru abadi Microsoft dianggap turut berperan membawa kesuksesan bagi Windows 7. Berdasarkan survei yang dilakukan Embarcadero terhadap 606 pengembang, arsitek, dan analis software, salah satu faktor yang mendorong para pengembang membuat aplikasi untuk Windows 7 adalah adanya fitur seperti teknologi Touch dan Multi-Touch yang ditanamkan pada sistem operasi tersebut.

Embarcadero menyebut kesuksesan dua produk Apple, iPhone dan iPad, telah membantu membangkitkan minat terhadap teknologi berbasis sentuhan yang sekarang ada pada Windows 7.

"Ketika ditanya tentang fitur Windows 7 mana yang paling membuat mereka tertarik untuk mengintegrasikannya aplikasinya, hampir 40% menjawab Touch, Multi-Touch, dan masukan gerak tubuh. Sedangkan 27% menjawab peningkatan grafis, animasi dan Windows Imaging Component. Sementara 24% menjawab kontrol pita," tulis Embarcadero dalam rangkuman temuannya, seperti dikutip detikINET dari PC World, Senin (12/7/2010).

"Popularitas perangkat seperti iPhone dan iPad telah membantu mendorong penerimaan teknologi berbasis sentuhan secara umum. Popularitas ini juga merasuki komunitas pengembang dan itu tidak mungkin hilang dalam waktu dekat," tutup Embarcadero.
( feb / ash )

0 comments:

Posting Komentar

Telenesia9 MMX