TOKYO. Gempa bumi dan tsunami yang menghantam Jepang membuat indeks Nikkei dan Topix juga terguncang. Pada pukul 13.28 WIB, indeks Nikkei 225 sudah turun sebesar 1,72% menjadi 10.254,43.
Level Nikkei ini yang terendah sejak 1 Februari lalu. Sementara Indeks Topix melorot 1,65% menjadi 915,51. Pasar komoditi berjangka di Nikkei untuk kontrak Juni juga turun sebesar 3,8% di Singapura.
Seperti diketahui, gempa menghantam Sendai, kota sebelah utara Jepang. Gempa ini menyebabkan puluha orang cedera.
(http://investasi.kontan.co.id/v2/read/Investasi/61601/Gempa-menguncang-Nikkei-225-)
0 comments:
Posting Komentar